Mengenal Binaural Beats, Musik untuk Bikin Pintar?

by - September 28, 2022



      Pernah dengar istilah music is my life?

     Dewasa ini, musik memang seringkali menemani banyak orang dalam menjalani hari-hari mereka. Setiap jenis musik pun punya peran mereka tersendiri.

     Sebagai contoh, ketika akan melakukan kegiatan produktif dan fokus belajar, orang-orang akan mendengarkan musik lo-fi. Kemudian, ketika akan tidur, mereka akan mendengarkan musik piano untuk menenangkan pikiran setelah hari yang panjang. Dengan segala kemudahan akses lewat platform musik, semakin banyak pula musik-musik yang menjadi koleksi mereka.

     Salah satu musik yang tidak kalah terkenal adalah binaural beats, yang mungkin teman-teman sendiri pernah dengar, namun belum tau istilah penyebutan namanya. Musik ini sering kita temui di musik-musik meditasi, yang biasanya punya ciri khas suara "humming" dan semacam suara angin.

Nah, binaural beats ini sebenarnya musik apa sih? Gunanya apa? Apa benar bisa bikin pintar?

     Pada tulisan ini, aku akan menuliskan artikel terkait binaural beats. Sebuah musik yang sering digunakan untuk membantu mengatur gelombang otak.


Pengertian Binaural Beats

     Binaural beats adalah ilusi yang diciptakan oleh otak, ketika tiap-tiap telinga mendengar musik dengan frekuensi yang berbeda.

     Misalnya, ketika menggunakan earphone di telinga kiri, kita mendengar musik dengan frekuensi 132 Hz. Sementara, ketika mendengar lewat earphone di telinga kanan, kita mendengar musik dengan frekuensi 121 Hz. Nah, ketika digabungkan kedua earphone tadi, musik yang kita dengar seolah-olah hanya 11 Hz.

     Dari sini, otak akan membuat ilusi bahwa kita mendengar frekuensi antara telinga kiri dan kanan (132-121= 11 Hz). Biasanya, selisih antar keduanya tidak lebih dari 30 Hz. Dan masing frekuensi pada telinga, juga tidak lebih dari 1000 Hz.

     Jadi, dari binaural beats ini, kita bisa mendengar 3 jenis frekuensi musik dengan cara yang berbeda.

Bagaimana cara mendengarkan binaural beat ini?


     Setelah kita mendapatkan binaural beat dari platform musik, dengarkan musiknya dengan menggunakan earphone, headphone atau semacamnya.

     Selanjutnya, dengarkan binaural beat dengan fokus, tanpa melakukan aktivitas lain. Jadi semacam meditasi gitu lah. Nah, dengarkan musik ini minimal 30 menit secara rutin. Kalau misal 1 minggu belum mendapatkan manfaat yang diinginkan, bisa ganti musik dari produser lain (kalau di Youtube, ganti video musiknya yang lain).


Manfaat Binaural Beats


     Dengan keunikan musiknya, apa sih manfaat binaural beats? Apa bener bisa bikin pintar?

     Sebelum membahas manfaat binaural beat secara umum, kita perlu mengetahui jenis gelombang otak yang menjadi tujuan penggunaan binaural beat, di antaranya:

1. Gelombang Delta

     Frekuensi gelombang delta kurang lebih sekitar 0,5 Hz - 4 Hz, di mana ketika otak sedang berada pada gelombang ini, seseorang akan mengalami deep sleep (tidur tanpa mimpi), atau mode relaksasi penuh.

2. Gelombang Theta

     Frekuensi gelombang theta kurang lebih sekitar 4 Hz - 8 Hz. Ketika seseorang berada pada gelombang ini, biasanya mereka mengalami tidur dengan REM (Rapid Eyes Movement), yakni mata yang kedip-kedip ketika tidur dikarenakan sedang bermimpi.

     Selain itu, ketika memasuki gelombang ini, bisa juga ketika seseorang sedang merenung mencari inspirasi kreatif.

3. Gelombang Alpha

     Frekuensinya sekitar 8 Hz -13 Hz. Sering ditemui pada orang yang sedang melakukan meditasi atau sedang berada dalam fokus yang relaks.

4. Gelombang Beta

     Frekuensinya sekitar 14 Hz - 30 Hz, di mana ketika dalam kondisi ini, seseorang sedang berada dalam kesadaran penuh. Atau sering ditemui ketika kita berada dalam kondisi normal biasanya.

5. Gelombang Gamma

     Frekuensinya lebih dari 30 Hz. Dalam kondisi ini, biasanya seseorang berada dalam kondisi fokus penuh tanpa mudah terganggu dengan hal apapun. Kalau pernah nonton anime Kuroko no Basuke, kondisi ini disebut Zone mode.


 Apabila frekuensi musik dari telinga kanan dan kiri digabungkan (didengar dengan kedua telinga), maka manfaat yang diperoleh berdasarkan catatan gelombang di atas, antara lain:

a. Membantu memperbaiki masalah tidur
b. Membantu mengurangi gangguan kecemasan
c. Membantu memperbaiki gangguan mood
d. Membantu meningkatkan kreativitas
e. Membantu untuk memasuki mode fokus yang tenang

Ada dampak buruknya juga nggak sih?


     Tentu saja ada, tapi tidak semua orang akan merasakannya. Sebagaimana yang kita tau, bahwa binaural beat tidak untuk semua orang. Ketika seseorang memiliki gangguan psikologis tertentu, mungkin saja kurang disarankan karena akan memancing gangguan lainnya. Jadi ketika mencoba mendengarkan binaural beat, namun emosi jadi tidak stabil, alangkah baiknya tidak dilanjutkan atau berkonsultasi ke ahlinya.


Bacaan selanjutnya:

You May Also Like

0 comments