Susah Fokus? Pelajari Tips Meditasi untuk Pemula ini!

by - September 20, 2022



     Meditasi adalah salah satu metode untuk menjaga ketenangan, berpikir jernih, dan fokus. Selain itu, meditasi juga dapat dijadikan sebagai sarana untuk mengurangi stres dan anxiety terhadap kehidupan nyata. Hal ini dikarenakan, dengan meditasi kita akan melepaskan pikiran yang membebani otak kita.

     Manfaat meditasi pun tidak main-main, karena apabila dilakukan dengan cara yang tepat, meditasi mampu membantu mengatasi gangguan yang dialami kebanyakan manusia. Seperti gangguan kecemasan yang mengakibatkan susah tidur, gangguan konsentrasi, serta gangguan ketegangan otot.

     Sayangnya, meditasi tidak semudah kelihatannya. Ada banyak dari kita yang sebenarnya tertarik untuk melakukan meditasi. Akan tetapi, agenda untuk melakukan meditasi hanya sebuah wacana karena ketika akan melakukannya, kita bingung:

 seperti apa sih awalan meditasi itu?

apakah harus disertai musik?

apakah harus dilakukan dalam waktu yang lama?

bagaimana kalau meditasi pikiran ke mana-mana?

     Terkait pertanyaan-pertanyaan tersebut, pada tulisan kali ini, aku ingin membahas tentang Cara Meditasi untuk Pemula yang semoga bisa diikuti dengan mudah.

Langkah-Langkah Meditasi untuk Pemula





1. Siapkan gadget untuk timer atau musik

     Mungkin menggunakan gadget dalam upaya meditasi bukanlah hal yang umum, karena pada kebanyakan orang, gadget adalah suatu distraksi.
     Akan tetapi, apabila digunakan dengan bijak, gadget malah akan membantu proses memulai meditasi bagi pemula. Sebab, gadget dapat dijadikan sebagai timer atau dijadikan sebagai sarana untuk mencari musik yang dapat membantu relaksasi.

2. Mulai dari durasi singkat

     Meditasi bukanlah hal mudah, oleh karena itu bagi pemula bisa memulainya dengan waktu yang singkat. Semisal 3 menit atau 5 menit. Tidak masalah kalau sebentar, asalkan kita paham esensi meditasi itu seperti apa. Alias meditasinya berkualitas.
     Untuk membantu menandai durasi, kita bisa pakai fitur penghitung mundur (count down). Atau bisa juga dengan memilih salah satu musik durasi 3-5 menit yang menenangkan. Misalnya instrumen pianonya Yiruma atau memakai binaural beats yang ada di YouTube. Atau bisa cari "5 minutes music meditation" di YouTube ini.

3. Posisikan diri senyaman mungkin

     Posisikan diri pada posisi nyaman, entah mau duduk senderan, entah mau sambil rebahan, entah mau duduk bersila atau duduk 


4. Mulai fokus pada nafas

     Setelah mempersiapkan alat di atas, barulah kita melanjutkan di teknik praktiknya. Kunci dasar meditasi adalah fokus. Dan fokus pada hembusan nafas kita adalah hal paling mudah untuk memulai meditasi.
     Dari sini, mulai fokus:

a. Perhatikan hembusan nafas kita, apakah nafas kita cepat? Atau malah lambat? Perhatikanlah cara bernafas kita yang normal.

b. Kalau sudah memperhatikan hembusan nafas, mulai tarik nafas perlahan dan mendalam sambil mengucapkan kata "fresh". Lalu keluarkan perlahan sambil mengucapkan kata "refreshing". Ulangi beberapa kali sampai kondisi kepala lebih tenang.

c. Setelah tenang, nafas seperti biasa sambil berfikir positif tentang diri kita. Misalnya, "Aku pintar, I am enough, aku pemberani, dsb". Kalau pikiran mulai ke mana-mana, biarkan dia lewat sebentar, lalu mulai tarik nafas dalam-dalam untuk menetralisir semuanya. Ulangi sampai timer berbunyi atau musik terhenti.

d. Nggak masalah kalau belum sempurna. Yang penting perlahan-lahan mulai bisa fokus.


     Itulah cara meditasi untuk pemula. Ketika awal melakukan, mungkin memang masih kesulitan fokus karena pikiran suka ke mana-mana. Hal tersebut bukan masalah besar kok, yang penting rutin dilakukan dan selalu berusaha untuk bisa tenang.

     Meditasi memang bukan jalan untuk menyelesaikan masalah, akan tetapi meditasi mampu membantu kita untuk berpikir lebih jernih. Jadi, memulai untuk meditasi adalah hal yang baik. Demikian Tips Meditasi untuk Pemula dariku. Semoga bermanfaat

You May Also Like

0 comments