Apa itu Duke dan Duchess? Mengenal Macam Gelar Kebangsawanan di Inggris

by - September 21, 2022



      Pasca meninggalnya Ratu Elziabeth II, gelar kebangsawanan William dan Kate berubah dari Duke and Duchess of Cambridge, menjadi Prince and Princess of Wales. Memang, apa sih Duke and Duchess ini? Apakah Pangeran William dan Putri Kate saat ini masih memegang gelar tersebut?

     Duke and Duchess adalah salah satu gelar kebangsawanan tertinggi di British Royal Family. Dan di bawah Duke, ada beberapa tingkatan gelar kebangsawanan lain seperti Marquess, Earl, Viscount dan Baron. Nah, pada tulisan ini aku akan menuliskan tentang macam-macam gelar kebangsawanan Inggris. Kalau tertarik, bisa dibaca sampai selesai ya!

1. Duke dan Duchess


     Duke adalah gelar tertinggi dari 5 gelar kebangsawan lainnya, dan Duchess sebutan  untuk istri dari Duke. Istilah Duke berasal dari bahasa latin Dux yang artinya pemimpin, dan Duke sendiri memegang wilayah kekuasaan yang disebut Dukedom. Sehingga, julukan Duke selalu diikuti dengan wilayah kekuasaan mereka. Misalnya, Duke of Cambridge, Duke of Yale, Duke of Cornwall.
     

2. Marquess and Marchioness


     Marquess berada 1 tingkat di bawah Duke. Dan Marchioness adalah sebutan untuk istri Marquess. Istilah Marquess berasal dari kata Mark, yakni tanda. Di mana, mereka yang bergelar Marquess memiliki wilayah kekuasaan di sekitar perbatasan.
     Di masa lalu, tugas mereka adalah menjaga wilayah perbatasan dari serangan musuh. Sehingga peran mereka penting dalam menjaga keutuhan teritorial Kerajaan Inggris.

     Contohnya adalah Marquess of Winchester.

3. Earl dan Countess


     Awalnya, Earl adalah gelar bangsawan yang ditujukan untuk mereka yang gubernur kerajaan. Namun, Earl tidak memerintah dengan namanya, melainkan atas nama kerajaan. Mereka yang bergelar Earl juga memiliki peran dalam menarik pajak atau denda. Contohnya Earl of Wessex.

4. Viscount dan Viscountess


     Viscount merupakan julukan untuk asisten atau wakil dari Earl ketika mengurus menjadi gubernur kerajaan. Contohnya adalah Viscount Hereford.

5. Baron


     Baron adalah gelar kebangsawanan terendah dari kelimanya. Baron sendiri artinya Orang Bebas. Dulunya, gelar Baron ditujukan untuk mereka sang pemilik tanah dalam jumlah besar.

     Nah, itu tadi macam-macam gelar kebangsawanan di Inggris. Terima kasih bagi yang sudah membaca!

You May Also Like

0 comments